Jumat, 03 Agustus 2018

Androi 1 jutaan terbaik


 Berikut ini New gadget akan memberikan:


 Rekomendasi HP android harga 1 jutaan terbaik 2018 dengan spesifikasi bagus. Check it out!


1).https://www.advandigital.com/smartphone/read/i6





Advan i6Rp 1,2 Jutaan

    Layar: IPS LCD 5.5 inci, 1280 x 720 piksel, 18:9 ratio
    Chipset: MTK6737
    CPU: Quad-core 1.25 GHz
    GPU: Mali T720
    Memori Internal: 16 GB, 2 GB RAM
    Memori Eksternal: MicroSD up to 128GB
    Kamera Belakang: 13 MP, LED flash
    Kamera Depan: 5 MP, 720p
    OS & Baterai: Android 7.0 (Nougat), 3300 mAh

Punya budget tipis tapi ingin memiliki smartphone dengan segudang fitur canggih? Advan i6 mungkin bisa jadi solusi yang tepat untukmu. Full-view display pada Advan i6 tentu akan berikan pengalaman yang mengesankan saat menonton film dan main game.

Meski sudah dilengkapi fitur fingerprint, HP terbaru dari Advan ini juga dilengkapi teknologi Face ID atau face unlock loh. Guna membuat rasa aman untuk para pengguna, fitur Anti Theft juga disertai dalam smartphone ini.

Dengan sejumlah kelebihan yang ditawarkannya mulai dari layar full-view display, baterai berkapasitas jumbo, desain kekinian, fitur Face ID, serta keamanan berlapis, kamu hanya perlu merogoh kocek Rp 1,2 jutaan saja untuk bisa meminang Advan i6 ini. Sangat terjangkau bukan?


2).https://www.advandigital.com/smartphone/read/g2



Advan G2 Selfie

    Layar: IPS LCD 5.5 inci, 1080 x 1920 piksel
    Chipset: MediaTek MT6750T (64-bit)
    CPU: Octa-core 1.5 GHz, Cortex-A53
    GPU: Mali-T860 MP2
    Memori Internal: 32 GB, 3 GB RAM
    Memori Eksternal: MicroSD up to 128GB
    Kamera Belakang: 13 MP, LED flash
    Kamera Depan: 16 MP
    OS & Baterai: Android 7.1 (Nougat), 3500 mAh

Jika pada produk Advan sebelumnya punya nilai jual pada tampilan layarnya, kali ini Advan hadirkan smartphone selfie yang mempunyai kamera depan 16 MP.

Oh ya, Advan G2 juga dilengkapi dengan fitur Beauty Selfie 5.0 yang dapat membuat wajah lebih cantik alami dengan sentuhan virtual make up. Selain itu, Advan G2 juga mempunyai sejumlah fitur canggih lainnya, diantaranya ada fingerprint, face unlock, dan masih banyak lagi.

Kelebihan dari ponsel ini juga terletak pada desainnya yang slim dan stylish, hampir mirip seperti smartphone besutan Apple.




3). Samsung Galaxy J2 Pro (2018)


Samsung Galaxy J2 Pro (2018)Rp 1,6 Jutaan

Samsung Galaxy J2 Pro (2018) merupakan smartphone terbaru dari Samsung yang dijual di bawah 2 jutaan. Mengusung layar Super AMOLED berukuran 5 inci, ponsel dengan OS Android 7.1 (Nougat) ini dibekali dengan RAM 1.5GB dan memori internal bermuatan 16GB.

Urusan perfroma, Samsung menyerahkannya pada chipset Snapdragon 425 yang dipadu-padankan dengan prosesor Quad-core 1.4 GHz Cortex-A53 serta pengolah grafis Adreno 308. Kemudian untuk menyokong dayanya, baterai berkapasitas 2600 mAh.

Di sektor pemotretannya, J2 Pro (2018) menyediakan kamera belakang 8 MP yang dilengkapi dengan teknologi autofocus dan LED flash. Untuk ber-selfie, HP android yang sudah 4G LTE ini membawa kamera depan 5 MP yang didampingi dengan dukungan LED flash.mantap bukan.


4). Asus Zenfone Live ZB501KL


Asus Zenfone Live ZB501KL

Buat kamu yang suka Selfie,nge-vlog, Asus Zenfone Live menjadi sebuah pilihan yang tepat untukmu. Pasalnya, ponsel berlayar 5 inci ini mempunyai kamera depan 5 MP yang dilengkapi dengan teknologi autofocus dan LED flash yang memiliki pixel 1.4 µm.

Masih di bagian kameranya, HP android harga 1 jutaan yang dibekali dengan RAM 2GB dan ROM 16/32GB ini menyediakan kamera belakang 13 MP yang dilengkapi dengan autofocus dan LED flash.
Mengenai performanya, ponsel berdaya 2650 mAh ini disokong oleh chipset Snapdragon 410 yang dikolaborasikan dengan prosesor Quad-core 1.2 GHz Cortex-A53 beserta GPU Adreno 306. Untuk sistem operasinya, ASUS memilih Android 6.0 (Marshmallow).


5). Xiaomi Redmi 4X


Xiaomi Redmi 4XHampir menyentuh angka 2 juta, Xiaomi Redmi 4X menjadi salah satu ponsel best-seller dari Xiaomi karena speknya yang begitu gahar. Dikemas dengan bodi berbahan alumunium, ponsel berlayar 5 inci ini juga dilengkapi dengan fitur fingerprint.

Di bagian jeroannya, Xiaomi menyematkan chipset Snapdragon 435 yang dipadukan dengan prosesor Octa-core 1.4 GHz Cortex-A53 serta pengolah grafis Adreno 505. Untuk memorinya, Redmi 4X dikemas dalam beberapa varian, mulai dari ROM 64GB dan RAM 4GB, ROM 32GB dan RAM 3GB, hingga ROM 16GB dan RAM 2GB.

Pada sektor kameranya, ponsel berdaya 4100 mAh ini membawa kamera belakang 13 MP yang dilengkapi dengan phase detection autofocus dan LED flash beserta kamera selfie 5 MP.

Harga Rp 1.975.000


6). Xiaomi Redmi Note 5A


Xiaomi Redmi Note 5ARekomendasi HP android 1 jutaan terbaik berikutnya masih di duduki oleh merk ponsel besutan China, yaitu Xiaomi. Redmi Note 5A secara resmi dirilis pada akhir tahun 2017 dengan membawa kamera utama 13 MP beserta kamera depan 5 MP.

Didukung dengan OS Android 7.1.1 (Nougat), kinerja ponsel berdaya 3080 mAh ini disokong oleh chipset Snapdragon 425 yang berpacu dengan prosesor Octa-core 1.4 GHz Cortex-A53 beserta GPU Adreno 505. Untuk memorinya, Xiaomi menyematkan RAM 2GB dan internal 16GB.

Lazada, Harga Rp 1.659.000


8). Vivo Y55s


Vivo Y55s Vivo Y55s juga ikut meramaikan daftar HP android harga 1 jutaan terbaik. Hadir dengan layar 5.2 inci, ponsel dengan OS Android 6.0 (Marshmallow) ini dibekali dengan ROM 16GB, RAM 2/3GB, dan baterai berkapasitas 2730 mAh.

Untuk performa mesinnya, Vivo menyerahkannya pada chipset Snapdragon 425 yang dipadukan dengan prosesor Quad-core 1.4 GHz Cortex-A53 serta kartu grafis Adreno 306. Kemudian untuk kameranya, Vivo Y55s menyediakan kamera utama 13 MP yang dilengkapi dengan teknologi autofocus dan LED flash beserta kamera depan 5 MP.

Lazada, Harga Rp 1.799.000



9). Oppo A37


Oppo A37 Rp 1,4 Jutaan

Meski bukan merupakan HP keluaran terbaru dari Oppo, ponsel berlayar 5 inci ini masih memiliki spek yang handal untuk kebutuhan multitasking. Dibekali dengan RAM 2GB dan ROM 16GB, Oppo A37 tampil sempurna lewat balutan casing berbahan alumunium.

Menelitik ke bagian hardware-nya, Oppo mempertenagainya dengan chipset Snapdragon 410 yang dipadu-padankan dengan prosesor Quad-core 1.2 GHz Cortex-A53 serta pengolah grafis Adreno 306.

Disisi lain, HP android ini menawarkan kamera belakang 8 MP yang memiliki pixel 1.4 µm, lengkap dengan dukungan autofocus dan LED flash. Kemudian untuk ber-selfie, ponsel berdaya 2630 mAh ini menyediakan kamera depan 5 MP yang sangat baik berkat dukungan lensa ber-aperture f/2.4, 1/4″.





Tidak ada komentar:

Posting Komentar

5 Smartphone Asus Terbaik

Daftar Harga & spesifikasi Hp Android Samsung, Meizu, Oppo LG, Vivo, Asus, Xiaomi, Lenovo Ter-Update apa saja rekomendasinya...